- (022) 6631653
- info@fps.unjani.ac.id
- jl. Terusan Jend. Sudirman 148, Cibeber kota Cimahi
Cimahi, 24 Januari 2025. UAS merupakan salah satu bagian bagian penting dalam proses pembelajaran mahasiswa. Ujian Akhir Semester (UAS) ini adalah kegiatan akademis yang dilakukan oleh mahasiswa dan mahasiswi di perguruan tinggi untuk menilai bagaimana kompetensi dan pemahamannya. UAS juga merupakan bagian dari evaluasi akhir mata kuliah yang menentukan kelulusan mahasiswa.
Tetapi, kebanyakan mahasiswa dan mahasiswi memandang dan menilai bahwa UAS merupakan sebuah tantangan besar sehingga hal tersebut menimbulkan tekanan dan cemas ketika harus menghadapi ujian tersebut, namun reaksi tersebut dapat dikatakan wajar dan normal namun bukan berarti tidak bisa diatasi. Tentunya salah satu cara menghadapi UAS yiatu dengan mempersiapkan diri baik dari persiapan bahan materi, kesehatan fisik dan mental.
Kali ini, mahasiswa dan mahasiswi fakultas psikologi Unjani akan membagikan tips and trick mereka ketika menghadapi Ujian Akhir Semester (UAS) yang telah dilaksanakan pada bulan Januari 2025. Nah jadi, menurut mahasiswi yang bernama Tita dari angkatan 2022 bahwa dia menyebutkan “ dirinya mempersiapkan UAS yaitu seperti belajar seminggu sebelum UAS dilaksanakan tetapi ia merasa memiliki tantangan yang cukup berat ketika ujian matakuliah psikologi eksperimen sehingga ia harus belajar lebih dari matakuliah yang lainnya lalu ia merasa lebih setuju ketika pelaksanaan UAS dilakukan secara paper and pencil karena menurutnya ujian berbasis online melalui aplikasi atau website banyak sekali gangguan seperti jaringan yang tidak stabil sehingga hal tersebut memakan banyak waktu ketika ujian berlangsung “.
Berbeda dengan mahasiswa yang bernana Wirapta dan Husni dari angkatan 2022 bahwa selain belajar dari rangkuman memiliki support system yang baik yang membantu karena memberikan semangat lebih seperti dari sahabat, pacar atau sebagainya. Mereka menyebutkan juga bahwa persiapan UAS seperti berdiskusi bersama teman mengenai matakuliah yang akan di ujiankan.
Jadi, tips and trik UAS ala mahasiswa dan mahasiswi Fakultas Psikologi UNJANI yaitu belajar dengan sungguh-sungguh seperti berdiskusi dengan teman atau suport systeam yang menurut kalian membantu
Jadi, Bagaimana Tips And Trik Kalian Ketika Menghadapi UAS ?
Fakultas Psikologi Universitas Jenderal Achmad Yani
© 2022. Fakultas Psikologi Universitas Jenderal Achnad Yani. All Rights Reserved.